Met malam sobat... Sedikit penasaran mungkin ketika anda melihat judul postingan saya ya?
Maaf sebelumnya apabila anda sedikit gusar karenanya. Bukan maksud saya untuk melecehkan Agama Islam yang juga saya ’imani’ ini. Akan tetapi saya malah ingin mencoba mengupas (yang saya tahu) dan membantah pandangan orang-orang yang merendahkan Islam, karena banyaknya syariat yang harus dijalankan untuk melakukan ibadah.
Sebagai contoh ketika akan melakukan ’Sholat’ kita harus ber ’wudhu’. Mulai wudhu, doa, selesainya, doa lagi... Kemudian masuk ke dalam rukun ’Sholat’. Melakukan beberapa gerakan dan doa-doa didalam sholatnya. Belum lagi ’tata cara berdoa’. Yang ada aturannya pula. Kenapa begitu ya? Wew...! Ribet ya..!
Goblok..!
Dan dungu...!
Bagi mahluk-mahluk (ga bisa disebut oranglah...! :evil:) kalau punya pikiran demikian..!
Sayang sekali mereka tidak tahu hakikat dari tata cara umat Islam beribadah. Mereka tidak tahu fungsi ibadah yang berdasarkan Syariat Islam. Padahal sudah begitu banyak literatur dan artikel maupun kisah-kisah para ’mualaf’yang tentunya apabila di perhatikan dan ditelaah lebih dalam lagi (sayangnya tidak :( ) tentunya akan membawa mereka kedalam ajaran Illahi...
Sungguh takjub saya, ayat pertama yang diturunkan ’Malaikat Jibril’ adalah Surah Al Ikhlas, yang mana ayat pertamanya adalah ”Qul...” yang artinya bacalah... Perintah Allah Swt kepada umat manusia didunia. ”Qul...” bacalah kata sederhana tetapi mempunya makna mendalam tentang kecerdasan, pengetahuan dan pemahaman. (butuh orang yang pintar dan cerdas untuk membaca dan memahami Al Qur’an #tentunya#).
Insya Allah kita termasuk orang-orang yang demikian... Amin...
Dan yang lebih amazing lagi, ternyata nabi Muhammad Saw itu tidak bisa ’membaca dan menulis’...!
Tetapi melalui beliau telah terlahir sebuah ”MAHA KARYA” yaitu berupa sebuah kitab suci yang bernama AL QUR’AN...
Sebuah kitab yang sudah berumur +/- 1400 tahunan, tapi masih tetap terjaga dan terpelihara keasliannya, karena sudah orang dan alim ulama yang telah khatam dan hapal ”AL QUR’AN”.
Al Qur’an walaupun dicetak dari zaman nabi, sahabat nabi, ulama-ulama terdahulu, hingga masa abad 21 sekarang ini, surah demi surah. ayat demi ayat, tetap SAMA. Berbeda sekali jika dibandingkan dengan kitab-kitab lainnya. SUBHANALLAHU....
Maka dari itu kita sebagai manusia, yang mempunyai akal dan pikiran, sudah selayaknya menjadi manusia yang ’cerdas’. Cerdas dalam menyikapi AGAMA yang di anutnya. Semua agama itu mengajarkan manusia untuk berbuat baik. Akan tetapi jikalau dicari ujung-ujungnya tentunya PASTI dan MUTLAK adalah AGAMA ISLAM... Karena apa? Karena sesungguhnya nabi Muhammad Saw itu nabinya SEMUA UMAT..!! ”Rahmatan lil Al amin..”
Tidak hanya manusia, ”BANGSA JIN” juga harus taat dan tunduk akan perintah Allah.
Kembali kata ”ribet” di awal tulisan ini. Sesungguhnya segala yang ”ribet” itu adalah suatu ”BIROKRASI” untuk menghadap kepada yang MAHA PENCIPTA... DIA yang menciptakan kita, DIA yang mengatur DUNIA dan segala ISI nya... Masa, untuk menghadap ALLAH, kita main ”selonong boy aja”... Sedangkan kalau menghadap PRESIDEN aja, kita mesti diperiksa dan dikawal ekstra ketat dengan penjagaan yang berlapis, plus berpakaian yang pantas pula. COBA RENUNGKAN DEH...
Well... Keputusan untuk ”pembodohan” diri sendiri ada ditangan anda... A pakah anda tetap berpendapat demikian? :)
Mudah-
mudahan penjabaran saya ini
bisa dipahami oleh sobat semua,
adapun kesalahan ucap dan
penjelasan adalah akibat
keterbatasan admin, sedangkan
kesempurnaan hanya milik Allah
SWT semata.
Demikan postingan saya ini smoga manfaat...
Wassalamu alaikum wr wb...
NB: Sengaja saya buat beberapa link yang menjelaskan arti kalimat tersebut.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Give me a comment with a properly langauge. Good comment i'll try to reply.